Kamis, 30 Desember 2010

KESEIMBANGAN ITU PERLU

     Keseimbangan itu perlu dalam hidup ini. Seorang anak yang kehilangan kesimbangan, adalah anak yang terlalu diatur dalam kehidupannya.  Orangtua yang selalu kerepotan mengatur aktifitasnya, dan mengantar dari satu tempat ketempat lain. Mereka hidup dalam keteraturan. Anak-Anak terus menerus dijadwalkan untuk les ini dan itu, latihan kegiatan ini dan itu, dan tentunya masih banyak lagi..
      Ketika anak-anak begitu teraturnya, sehingga mereka kehilangan anugrah spontanitas, dan mereka akan berfikir segala sesuatu hanya akan terjadi, kalau ada orang dewasa disekitar mereka. Yang menyediakan bentuk dan struktur bagi mereka. Salah satu sarana terbaik untuk memberikan anugerah keseimbangan, adalah memberi teladan. Mereka akan melihat keseimbangan itu dalam hidup mereka sendiri,
     Biarkan mereka memiliki keseimbangan vital antara spontanitas, waktu untuk refleksi diri, aktifitas yang diatur sendiri. Sekedar menikmati hidup ataupun mencium wanginya mawar....

1 komentar: